Warga Biak, Papua, juga menjadi korban tragedi Wamena (foto diambil pada Jum'at (4/10/19)) |
Korban tragedi Wamena asal Probolinggo, Jawa Timur, Ahmad memberikan kesaksian tentang identitas pelaku perusuhan pada tragedi Wamena, Senin (23/9/19) lalu.
Ahmad yang sempat pingsan dan dibuang ke got ini mengaku masih trauma.
"Baju SMA, tapi wajahnya tua." kata Ahmad kepada relawan di Jayapura.
Ahmad dikeroyok. Tangan kanannya dipukuli dengan batu hingga cidera berat.
Ahmad yang tengah menunggu pemulangan ke kampung halamannya ini mengaku kapok jika diminta kembali ke Wamena.
"Sudah tobat!" katanya.
Korban lain menceritakan, pelaku kerusuhan berasal dari warga pegunungan. Korban yang berasal dari pendatang dan warga asli Wamena merupakan masyarakat yang tinggal di daerah lembah. []
Advertisement
EmoticonEmoticon