Tak disiarkan di media televisi mana pun. Pemberitaan di media online arus utama pun minim. Padahal, mereka bekerja secara massif. Mereka, para pendukung capres Prabowo Subianto melakukan ini serentak kepada korban Tsunami Selat Sunda.
Meski tanpa publikasi dan tak berjumlah banyak, perbuatan pendukung Prabowo ini jelas meringankan beban terdampak musibah yang menerjang Banten dan Lampung, Sabtu (22/12/18).
"Terima
kasih kepada seluruh elemen partai @Gerindra serta para pendukung
PrabowoSandi dengan sigap sudah bergerak aktif dalam membantu pada
musibah ini. Semoga Allah SWT membalas kebaikan saudara-saudara." kata Prabowo melalui akun twitter resminya, Ahad (23/12/18).
"Apresiasi saya kepada Kesehatan Indonesia Raya (Kesira) Kabupaten
Pandeglang yang sejak kemarin malam langsung bergerak memberikan bantuan
kepada korban di daerah Tanjung Lesung Panimbang. " lanjut capres nomor urut 02 ini pada cuitan lainnya.
Bencana Tsunami Selat Sunda menghantam pantai sekitar Banten dan Lampung Selatan, Sabtu (22/12/18) malam. Hingga Ahad (23/12/18) sore, jumlah korban meninggal dunia sebanyak 222 jiwa. [Tarbawia]
Tarbawia
Bijak Bermedia, Hati Bahagia
Bergabung Untuk Dapatkan Berita/Artikel Terbaru:
Info Donasi/Iklan:
085691479667 (WA)
081391871737 (Telegram)
Advertisement
EmoticonEmoticon