Rumah konsep pesanstren

Tinggalkan Arena Diskusi, Neno Ungkapkan Keprihatinan

- Agustus 30, 2018


Neno Warisman berdiri seketika. Pandangannya mengarah ke empat laki-laki yang tengah beradu argumen. Di antara mereka ada yang berteriak. Tangannya menunjuk-nunjuk.




Neno beringsut mundur. Perlahan-lahan. Lalu tak tersorot kamera lagi.

"Kekerasan tidak menyelesaikan masalah. Saya lebih suka bicara yang teratur, yang jernih, dan itulah ciri khas dari #2019GantiPresiden." kata Neno menjelaskan kepada Pemandu Acara Dua Sisi TV One, Rabu (29/8/18) malam.

Neno mengaku, gerakan #2019GantiPresiden memiliki ciri khas berupa kebersihan dan keteraturan dalam setiap aktivitasnya.
"Kita teratur, bersih, hatinya bersih, pikirannya jernih. Itu yang menjadi ciri khas yang selalu kita sosialisasikan." lanjutnya.




Pemandu Acara kembali bertanya, mengapa Neno meninggalkan arena diskusi. Menurut Pemandu, Neno bisa saja meminta izin atau menyampaikan sesuatu sebelum pergi.

"Saya ini ibu-ibu. Saya ini perempuan. Saya gak suka kekerasan. Makanya saya bilang, itu siapa yang teriak-teriak? Jangan teriak-teriak. Kita bisa ngomong baik-baik." pungkasnya.

Sebelumnya, acara Dua Sisi TV One sempat memanasi ketika Fadli Zon mendapatkan bantahan berulang kali dari Ngabalin. 

Ngabalin terlihat emosi. Suaranya meninggi. Tangannya menunjuk-nunjuk sembari terus menyampaikan pendapat. [Tarbawia]

Gabung ke Channel Telegram Tarbawia untuk dapatkan artikel/berita terbaru pilihan kami. Join ke Tarbawia



Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search