Pemimpin Majlis Az-Zikra Kiyai Haji Muhammad Arifin Ilham mengungkap istikharah dan firasat yang dialami sebelum Ustadz Abdul Somad Lc MA direkomendasikan oleh GNPF Ulama sebagai calon wakil Presiden (cawapres) dalam Pilpres 2019 mendatang.
"Abangku yang kucintai karena Allah, Arifin yakin; istikharah-firasat
Arifin bahkan sebelum Ijtima' Ulama, Arifin sudah sampaikan kepada
ulama-ulama agar Abang menjadi pemimpin negeri ini." kata dai yang kerap mengenakan busana serba putih ini kepada awak media pada Selasa (31/7/18).
Kiyai Arifin Ilham menyatakan dukungannya terhadap paket capres-cawapres rekomendasi ulama yang diputuskan dalam Ijtima' Ulama dan Tokoh Nasional di Jakarta pada Jum'at-Ahad (27-29/7/18) lalu.
Ia berpendapat, Ustadz Abdul Somad Lc MA merupakan sosok yang shalih, bertaqwa, berilmu dan rendah hati sehingga layak mendampingi Prabowo Subianto untuk bertanding dalam pilpres 2019 mendatang.
"Saatnya, Bang, mencontoh perjalanan para Nabi dan sahabat; menjadi umara dan ulama sekaligus. Ini karunia Allah untuk negeri kita, Allah hadirkan Abang. Hargai Bang; istikharah, musyawarah, ijitma' para ulama (yang) memutuskan Abang untuk memimpin negeri ini (sebagai cawapres) mengawal, mendampingi Ayahanda Prabowo." lanjut dai asal Banjarmasin ini. (Baca: Pesan Penggetar Jiwa KH M Arifin Ilham ke Ustadz Abdul Somad Lc MA)
Dakwah Paling Utama
Di lokasi yang berbeda, Ustadz Abdul Somad menyatakan mendukung paket capres-cawapres Prabowo-Habib Salim Segaf Al-Jufri. Dai lulusan Universitas Al-Azhar Kairo Mesir ini juga meminta umat mendoakannya menjadi ustadz sampai akhir hayat. Dan fokus di bidang dakwah dan pendidikan. (Baca: Mundur Cawapres, Ustadz Somad Sampaikan Pesan Haru)
Namun, Kiyai Arifin menepis dengan menasihati. Menurutnya, dakwah yang paling utama dan efektif serta kuat ialah melalui jalur kekuasaan.
"Abangku, dunia ini sebentar. dan dakwah yang paling jitu, paling tepat, paling mulia, paling mengundang kesuksesan, keberkahan adalah dakwah bil quwwah, bukan hanya dakwah bil lisan." lanjut Arifin.
Arifin menegaskan akan mendukung Ustadz Abdul Somad jika menerima rekomendasi para ulama untuk menjadi cawapres.
"Tulus. Arifin melihat dari hati Arifin. Arifin mencintai Abang arena Allah. Arifin sepenuh hati mendukung Abang. Insya Allah. Insya Allah. Insya Allah. Saatnya negeri ini dimpimpin oleh hamba-hamba Allah yang shalih. Maafkan Arifin, ya Bang." tutupnya. [Tarbawia]
Advertisement
EmoticonEmoticon